ArtikelEventHeadline

Wujudkan Ngalam Smart Collaboration, LAZISNU Kota Malang Gandeng UB dan BAZNAS Adakan Rembug UMKM Halal

MALANG – LAZISNU Kota Malang Bekerjasama dengan Universitas Brawijaya dan BAZNAS Kota Malang mengadakan kegiatan rembug UMKM Halal. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka sosialisasi jaminan produk halal pada UMKM. Kegiatan dihelat di aula PCNU Kota Malang pada hari Rabu (21/9).
Kegiatan dibuka secara langsung oleh Rais Syuriah PCNU Kota Malang, KH Chamzawi. Dalam sambutannya beliau mengapresiasi kegiatan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat umum khususnya pelaku usaha kecil dan mikro, khususnya warga nahdliyin.
“Kegiatan seperti ini penting dalam rangka literasi tentang produk halal bagi masyarakat,” jelasnya.

Sementara itu, Sulton Hanafi selaku ketua LAZISNU Kota Malang menjelakan bahwa kegiatan kali ini merupakan kolaborasi anatara Lembaga NU dengan pihak kampus. Menurutnya, sinergisitas sebagaimana dalam pelaksanaan kegiatan ini merupakan bentuk kerjasama antara berbagai pihak (hexahelix) untuk mengedukasi dan memberikan pengurursan produk halal.


“LAZISNU Kota Malang berkomitmen mengangkat topik ini dengan menggaet pihak-pihak lain. Karena sinergisitas antar berbagai pihak akan mampu menyelesaikan beberapa masalah yang muncul ditengah masyarakat. Salah satunya adalah masalah jaminan produk halal” pungkasnya.

Kegiatan ini menghadirkan beberapa pakar, diantaranya Dr. Nurul Badriyah, SE., ME. Arief Andy Soebroto ST., M.Kom., dan Setyo Tri Wahyudi, SE., M.Sc., Ph.D. Mereka adalah para peniliti muda dari Universitas Brawijaya Malang.

Bu Nurul, panggilan akrab pengurus LPPOM MUI Jawa Timur ini menyampaikan bahwa penetapan kehalalan produk sekarang sangat dimudahkan oleh negara. Bagi pelaku usaha kecil dan mikro bisa melakukan self declare dengan proses yang cepat dan biaya yang sangat murah.
“Secara sederhana yang mengeluarkan sertifikat halal sekarang adalah BPJH, bukan MUI. MUI berwenang dalam proses penerbitan fatwa halal. Sedangkan Lembaga Pemeriksa Halal sebagai lembaga pemeriksa eksternal berperan dalam melakukanpemeriksaan. Sehingga hasil sertifikat halal ini bisa diakui secara internasional siap untuk di ekspor,” tuturnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh para pelaku UMKM sekota Malang. Peserta terlihat sangat antusisas dalam mengikuti kegiatan sampai selesai. [ai]

NU MUDA

Lembaga Ta'lif wan Nasyr PCNU Kota Malang

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button