EventHeadline

PCNU Kota Malang Gelar Halal Bi Halal Kebangsaan 1444 H

MALANG – PCNU Kota Malang menggelar kegiatan Halal Bi Halal Kebangsaan 1444 H/2023 M pada Selasa, 2 Mei 2023 di Aula Skodam V/Brawijaya Kota Malang. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua Umum PBNU, KH. Zulfa Mustofa, Pangdam V/Brawijaya Kota Malang, Mayjen TNI Farid Makruf, MA., Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji. Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat, serta jajaran pengurus PCNU se-Kota Malang.

Dalam sambutannya, Ketua PCNU Kota Malang, Dr. KH. Isroqunnajah, MA. menyampaikan harapannya agar kegiatan Halal Bi Halal Kebangsaan ini dapat menjadi momen yang tepat untuk mempererat tali silaturahmi antarumat beragama di Kota Malang.

“Kita harus senantiasa menjaga kebersamaan dan menjalin kerukunan antara umat beragama, sehingga dapat menciptakan suasana yang aman, damai, dan harmonis di tengah masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut, KH. Isroqunnajah dalam sambutannya juga menyampaikan progres realisasi program kerja dan amanat Konfercab (Periode 2022-2023). Pria yang akrab disapa Gus Is tersebut menyatakan bahwa hingga saat ini, mayoritas lembaga sudah merealisasikan program amanah konferensi di atas 66% dalam waktu 1 tahun. Data ini menurutnya dihasilkan dari laporan asesmen program oleh tim profesional.

“Masih ada beberapa program strategis dan Amanat konfercab yang belum bisa di realisasi karena konteks sosial berbeda dengan hasil konferensi. Ini akan dibicarakan khusus nanti saat Musker II tanggal 14 Mei 2023,” tegasnya.

Acara Halal Bi Halal Kebangsaan PCNU Kota Malang juga dijadikan sebagai momentum untuk peluncuran PCNU Award dan Indeks Ranting NU (IRNU) yang diinisiasi oleh PCNU Kota Malang. PCNU Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada individu, lembaga, dan organisasi yang dinilai telah memberikan kontribusi positif dalam memajukan NU di Kota Malang. Sedangkan IRNU merupakan indeks yang digunakan untuk mengukur kinerja ranting NU di Kota Malang, sehingga dapat diketahui sejauh mana kinerja NU di setiap wilayah di Kota Malang.

“Kita ingin membangun kinerja NU di setiap ranting sehingga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan NU sendiri,” pungkasnya.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button