EventHeadlineNews

Jigang Ramadhan 1445 H Lesbumi NU Kota Malang Resmi Digelar

MALANG – (23/3/2024) Jigang Ramadhan 1445 H resmi digelar, Jumat petang (22/3). Jigang Ramadhan merupakan kegiatan rutin Lesbumi NU Kota Malang. Kegiatan kali ini digelar di Pesantren Budaya Karanggenting, Genting, kelurahan Merjosari Kota Malang, dengan berfokus pada pendalaman pemahaman kitab suci Al-Quran serta mendiskusikan aspek filologi dalam dunia keislaman.

 

Ketua Lesbumi NU Kota Malang, Fathul H. Panatapraja, membuka acara dengan penuh semangat, menyatakan bahwa Jigang Ramadhan adalah panggung intelektual yang mulia, di mana peserta dapat menjelajahi beragam warisan budaya mulai dari Al-Quran hingga karya para Sunan.

Taujihat Budaya disampaikan oleh Dr. Mohammad Mahpur, Wakil Ketua PCNU Kota Malang, yang menekankan pentingnya mengubah paradigma pesantren dari ningrat menjadi paradigma rakyat. Lebih lanjut, beliau menyoroti peran Lesbumi dalam memajukan kebudayaan Islam di masyarakat.

Sekretaris PCNU Kota Malang, Dr. Faisol Fatawi menjadi narasumber utama dalam kegiatan ini. Beliau mengajak peserta untuk melihat Al-Quran dari sudut pandang sastra. Dalam kesempatan tersebut, Beliau menekankan bahwa Al-Quran bukan hanya kitab hukum, tetapi juga memiliki dimensi kesusastraan yang sangat kuat. Dengan menelusuri teori naratologi, beliau menyoroti bagaimana Al-Quran mengandung berbagai cerita yang mengajak pembaca untuk merenung dan menemukan makna di dalamnya.

Dengan tema “Sastra Piwulang Sunan Bonang”, Jigang Ramadhan edisi kedua di Kota Malang diharapkan dapat menjadi wadah bagi para intelektual muslimin Indonesia untuk mendalami dan mengapresiasi keindahan serta kedalaman makna Al-Quran dalam perspektif sastra dan filologi.

Jigang Ramadhan edisi kedua ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan dengan menghadirkan berbagai narasumber dan diskusi menarik seputar sastra dan budaya Islam. Para peserta diharapkan dapat memperoleh pemahaman yang lebih mendalam serta inspirasi baru dalam menggali kekayaan budaya Islam melalui Al-Quran dan karya-karya ulama.

LTN-NU Kota Malang

Lembaga Ta'lif wan Nasyr PCNU Kota Malang

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button