MALANG – Bulan Ramadhan merupakan bulan untuk tazkiyatul qulub, yaitu membersihkan hati. Setelah ditempa dengan puasa selama satu bulan penuh, disertai amalan-amalan ibadah lainnya, diharapkan manusia bisa meraih tujuan ramadhan, yakni kembali pada fitri. Hal itu disampaikan KH. Dahlan Tamrin dalam kegiatan Pencerahan Ramadhan yang digelar PCNU Kota Malang pada Selasa, 4 April 2023 di Masjid An Nur Kidul Pasar Kota Malang.
Dalam kesempatan tersebut, KH. Dahlan Tamrin menyinggung tentang kualitas manusia pada hakikatnya bisa diukur dengan tingkat kekhusyukannya dalam solat. Solat yang belum khusuk berarti ada kekotoran dalam hati kita. Sehingga perlu dibersihkan. Baik kebersihan bersifat jasmani dan rohani.
“Ukuran hari bersih adalah solat yang khusyuk. Sekamin bersih hatinya, semakin khusyuk sholatnya”, tutur KH. Dahlan Tamrin.
Lebih lanjut, KH. Dahlan Tamrin mengutip penjelasan Imam Abu Yazid Al Bustomi yang menyatakan bahwa orang yang ingin menjadikan dirinya suci harus menghiasi diri dengan akhlak yang baik, membersihkan diri dari akhlak yang buruk, serta menyambungkan diri dengan Allah Tuhan semesta alam.
“Tahalli, Takholli, dan Tajalli. Huruf Ha, Kho, dan Jim. Manusia awalnya suci, kemudian kena noktah dosa, dan pada akhirnya titik bawah dengan menjadi hati yang bersih”, jelasnya.
Namun demikian, KH. Dahlan Tamrin dalam tausiyahnya mengajak seluruh jamaah agar senantiasa bersyukur dan khusnuzzon kepada Allah telah ditakdir menjadi hamba yang sholat.
“Walaupun hati agak sulit untuk solat khusyuk, namun jangan putus asa. Tetap berusaha dan selalu solat sampai merasakan yakin”, tuturnya.
Di akhir tausiyahnya, KH. Dahlan Tamrin berpesan kepada jamaah untuk menjaga tradisi yang diwariskan salfunassolih, dengan membaca wirid dan doa.
“Untuk itulah setelah solat kita senantiasa membaca istighfar. Karena kita merasakan setelah solat, mengadap Allah, tapi tidak merasakan bahwa benar-benar menghadap kepada Allah”, tuturnya.
Acara Pencerahan Ramadan ini mendapat sambutan yang positif dari masyarakat. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat membuka wawasan dan pengetahuan bagi para para jamaah dalam memperdalam pemahaman tentang agama Islam.