EventHeadlineNews

Khidmat, Upacara Hari Santri Nasional di PCNU Kota Malang

MALANG– (22/10/2023) Suasana begitu khidmat selama prosesi upacara Hari Santri Nasional 2023 di kantor PCNU Kota Malang. Meski berlangsung secara zoom, tapi tidak mengurangi kekhusyukan sekitar 100 peserta upacara d kantor PCNU.

Hadir dalam upacara via zoom itu, antara lain, Ketua PCNU Kota Malang KH Isroqunnajah, Sekretaris Dr. M. Faisol Fatawi, jajaran rois Syuriah KH. Zainurrouf dan pengurus lain.

Dalam kesempatan itu, mereka mengikuti selurug rangkaian prosesi upacara yang dipusatkan di Lapangan Tugu Pahlawan Surabaya tersebut. Presiden RI Joko Widodo dan sejumlah menteri kabinet hadir. Termasuk pula Ketua DPR Puan Maharani.

Dalam pesannya, Jokowi menyebut peran santri sebagai fundamental kemerdekaan begitu vital. Santri lah melalui resolusi jihad telah mengobarkan semangat melawan penjajah. Karena itu, begitu dirinya menjadi presiden, pada tahun 2012 meneken keputusan Presiden untuk memutuskan Hari Santri.

Presiden Jokowi juga memberi kabar gembira. Karena Indonesia baru saja mendapat tambahan kuota hanya sebanyak 20 ribu jamaah. Ini setelah presiden melobi langsung Pangeran Arab Saudi Mohammad bin Salman. “Saat makan siang dengan pangeran Arab Saudi, saya sampaikan kalau jamaah haji Indonesia ada yang menunggu sampai 47 tahun untuk bisa berhaji. Dan Alhamdulillah ada tambahan 20 ribu jamaah, ” kata Jokowi yang disambut tepuk tangan puluhan ribu peserta apel HSN se-Indonesia.

Sementara di kantor PCNU Kota Malang, peserta mengikuti upacara hingga tuntas. (Ltn)

LTN-NU Kota Malang

Lembaga Ta'lif wan Nasyr PCNU Kota Malang

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Periksa Juga
Close
Back to top button